Laga sengit akan tersaji dalam pekan kedua antara Persija vs Borneo FC di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (24/01/2018). Berdasar rekor pertemuan kedua tim, pertandingan nanti diprediksi akan ketat.
Persija saat ini tengah dalam kondisi yang bagus. Setelah hempaskan 3-0 PSPS Riau, mereka baru saja dengar kabar gembira, yakni juara turnamen Boost Sportfix Super Cup 2018 di Malaysia setelah Kelantan FA gagal meraih poin di pertandingan terakhirnya.
Tentu, hal tersebut bisa menjadi modal berharga mereka hadapi Borneo FC. Kemenangan dalam partai esok akan bikin Macan Kemayoran di ambang lolos untuk kali pertama ke babak 8-besar Piala Presiden setelah gagal dalam dua gelaran sebelumnya berturut-turut. Jika kembali menang melawan Borneo FC maka dipastikan Ismed Sofyan dkk melaju ke babak selanjutnya.
Dari perhitungan di atas kertas, kekuatan Persija dengan Borneo FC bisa dibilang berimbang. Meski hanya menurunkan pemain pelapis, Borneo juga mendatangkan pemain berpengalaman seperti Boaz Salossa dan Titus Bonai. Kapten Timnas ini sengaja bermain untuk Borneo di Piala Presiden.
Kendati begitu, Borneo FC tak boleh diremehkan. Bersama Ponaryo Astaman, kemenangan bakal jadi harga mutlak mereka agar menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya.
Borneo FC sendiri baru saja kalah 2-3 dari Bali United. Padahal, mereka sempat unggul melalui Stevan Markovic, lantas menyamakan kedudukan via Andre Araujo. Namun hat-trick Stefano Lilipaly membuat mereka telan kekalahan.
Nama-nama seperti Stevan Markovic, Andre Luis Araujo, Jusmadi juga eks Bhayangkara FC, Khairallah Abdelkbir diyakini Teco akan menunjukkan kualitasnya. Justru pemain-pemain baru dan masih seleksi ini bisa sangat membahayakan tim ibu kota seperti ketika mereka berjibaku melawan gempuran Bali United.
“Sejatinya kekuatan Borneo bukan hanya Boaz. Sebab, pemain-pemain baru Borneo pasti menunjukkan aksi serupa seperti ketika mereka bermain melawan Bali United,” ucap Stefano Cugurra Teco, pelatih Persija.
“Jadi kami tetap harus waspada. Jangan sampai hilang konsentrasi dan tetap fokus pada laga ini,” pungkasnya.
Melawan Persija, Borneo FC jelas akan tampil habis-habisan. Terlebih, melihat rekor pertemuan, kedua tim sangat seimbang. Dari empat kali pertemuan, baik Borneo FC maupun Persija sama-sama meraih dua kemenangan.
Head to Head Persija vs Borneo FC :
28/10/2017 Borneo FC 1 – 2 Persija Jakarta
16/07/2017 Persija Jakarta 1 – 0 Borneo FC
30/10/2016 Persija Jakarta 0 – 2 Borneo FC
03/07/2016 Borneo FC 3 – 0 Persija Jakarta
5 Pertandingan Terakhir Borneo FC :
19/01/2018 Bali United 3 – 2 Borneo FC
11/11/2017 Borneo FC 3 – 2 Arema FC
08/11/2017 Borneo FC 2 – 1 Persib Bandung
04/11/2017 Perseru Serui 3 – 2 Borneo FC
28/10/2017 Borneo FC 1 – 2 Persija Jakarta
5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta :
19/01/2018 Persija Jakarta 3 – 0 PSPS Riau
16/01/2018 Kelantan 1 – 0 Persija Jakarta
13/01/2018 Rachaburi 1 – 3 Persija Jakarta
12/01/2018 Persija Jakarta 0 – 1 Persela Lamongan
08/01/2018 Madura United 2 – 2 Persija Jakarta