bolapoin.com – Klub raksasa La Liga, Real Madrid dikabarkan mulai memantau dua pemain bintang Tottenham Hotspur, yakni Harry Kane dan Delle Ali. Tim berjuluk Los Blancos ini memang kerap mengincar pemain Spurs, sebelumnya ada nama Gareth Bale dan Luca Modric yang berhasil didatagkan oleh Los Blancos.
Setelah gagal mendatangkan Kylian Mbappe selama jendela transfer musim panas lalu, Real Madrid sadar bahwa mereka harus menandatangani superstar tahun depan. Harry Kane dan Delle Ali dirasa cocok untuk bergabung dengan Los Blancos.
Mengingat bakat mereka yang jelas dan usia yang masih muda, Kane berusia 24 tahun dan Alli berusia 21 tahun. Keduanya akan cocok untuk pembelian jangka panjang bagi Los Blancos.
Selama ini Real Madrid memang terkenal sebagai klub yang berani mengeluarkan uang banyak untuk pemain yang diinginkannya. Akan tetapi pada bursa transfer musim panas lalu, sang juara bertahan La Liga itu tidak terlalu banyak mengeluarkan dana untuk merekrut pemain baru.
Tim asal ibukota Spanyol itu hanya merekrut dua pemain muda saja pada musim lalu, dengan nilai transfer €46,5m. Sang pemegang rekor back to back UCL ini juga kehilangan strikernya, Alvaro Morata yang hijrah ke Chelsea dan Karim Benzema yang cidera panjang. Karena itulah El Real saat ini sadar bahwa mereka harus mendatangkan pemain baru untuk menjadi tandem bagi Cristiano Ronaldo.
Tidak Mudah Bagi Real Madrid Untuk Mendatangkan Dua Bintang Spurs Sekaligus
Tentunya bukan perkara mudah bagi kubu Los Blancos untuk mendatangkan dua pemain andalan Spurs. Mengingat kedua pemain ini merupakan salah satu kunci keberhasilan tim berjuluk The Lilywhites itu untuk bersaing menghadapi tim-tim raksasa Premier League.
Pada musim lalu saja tercatat Spurs mampu mengagalkan usaha dari Manchester United untuk mendapat tanda tangan Kane. United menawarkan 500.000 euro per bulan untuk Kane, akan tetapi Spurs berhasil meyakinkan Kane untuk tetap bertahan.
Meski begitu, Real Madrid tidak akan menyerah begitu saja. Manajemen El Real siap mengeluarkan dana £177m atau sekitar Rp 3,14 triliun untuk mendapatkan Kane. Sementara itu, untuk Alli, Los Blancos wajib mewaspadai Barcelona yang juga mengincarnya.
Real Madrid dan Tottenham Hotspur akan bentrok pada laga Uefa Champions League selanjutnya, Rabu(18/10) dinihari WIB. Di pertandingan ini kemungkinan kubu Los Blancos akan sangat memperhatikan permainan dari kedua pemain incarannya ini.