Piala Super Spanyol 2017 tahun ini akan sangat menarik. Pasalnya tahun ini akan mempertemukan dua rival abadi, Real Madrid sebagai juara Liga dan Barcelona sebagai juara Copadelrey. Seperti biasa, El Clasico akan selalu menyajikan pertandingan yang sangat menarik dan tensi yang cukup tinggi.
Pertandingan untuk memperebutkan gelar sebagai yang terbaik di spanyol musim ini akan memaikan dua leg. Leg pertama akan digelar pada 14 agustus (Camp Nou) dan leg kedua pada 17 agustus (Santiago Bernabeu). Kedua pertandingan ini akan disiarkan secara langsung oleh tvOne.
Rapor Pertandingan antara Real Madrid dan Barcelona Di Pramusim
Barcelona meraih hasil sukses di ajang pra musim. Tim berjuluk blaugrana ini meraih empat kemenangan dan sekali imbang dalam lima pertandingan di pra-musim. Mereka mengalahkan Juventus (2-1 ), Manchester United (1-0) dan Real Madrid (3-2) di ICC. Berikutnya adalah hasil imbang 1-1 dalam pertandingan persahabatan melawan Gimnastic sebelum membenamkan Chapecoense dalam pertandingan Trophy Joan Gamper dengan skor telak 5-0 akhir pekan lalu.
Sementara itu, di ajang pra musim, Real Madrid meraih sekali kemenangan, dua imbang, dan dua kalah dalam lima pertandingan terakhir mereka. Mereka bermain imbang (1-1) melawan Manchester United sebelum menang adu penalti, kalah (1-4) dari Manchester City dan Barcelona (2-3) di ICC. Berikutnya meraih imbang 1-1 melawan MLS All Stars, sebelum mereka menang adu penalti. Namun memasuki laga kompetitif mereka berhasil meraih trophy pertama musim 2017/18 berkat kemenangan 2-1 atas Manchester United diajang final European Super Cup yang dimainkan di Skopje, Slovenia Rabu lalu.
Barcelona Belum Dapatkan Pengganti Neymar, Madrid Tampil Dengan Kekuatan Penuh Di Piala Super Spanyol 2017
Jelang musim baru, Ernesto Valverde harus kehilangan sang superstar Neymar yang pindah ke PSG. Dalam laga ini mereka juga kehilangan bek tengah Thomas Vermaelen serta gelandang Andre Gomes yang cedera. Sementara itu mereka juga dirumorkan akan mendatangkan bintang Liverpool Philippe Coutinho dan bintang muda Dortmund Dembele.
Sementara sang pemain buruan belum didapat, posisi Neymar akan digantikan “si anak hilang” Gerard Deulofeu. Pemain Spanyol berusia 23 tahun itu sempat dijual dan akhirnya bisa kembali ke Camp Nou setelah menunjukkan kelasnya di Everton dan AC Milan. Deulofeu akan menemani Messi dan Suarez didepan, dengan begitu Barca bisa memainkan formasi 4-3-3 yang menjadi andalannya dalam laga ini.
Sedangkan pada kubu rival, tampaknya akan tampil dengan kekuatan yang sama seperti musim lalu. Pasalnya pada transfer musim ini Madrid tidak menjual pemain-pemain yang sering menjadi starter. sang superstar Cristiano Ronaldo yang baru kembali hanya bermain dalam 7 menit akhir laga, namun dalam laga ini dirinya bisa menjadi starter.
Tim berjuluk Los Blancos ini hanya akan kehilangan Luka Modric. Dia mendapatkan sanksi satu kali larangan tampil karena mendapat kartu merah di menit ke-89 pada Piala Super Spanyol 2014 melawan Atletico Madrid.
Sanksi baru bisa berlaku tiga tahun kemudian karena Madrid tak pernah tampil di Piala Super Spanyol pada dua tahun terakhir. Karena itu, dia bakal absen di leg pertama yang berlangsung di Camp Nou. Meski begitu, Modric bisa kembali tampil pada leg kedua di Stadion Bernabeu. Tanpa Modric, pelatih Madrid Zinedine Zidane mungkin bakal menurunkan Mateo Kovacic atau Dani Ceballos.
Prediksi Starting Line-up
Barcelona : ter Stegen; Vidal, Pique, Umtiti, Alba; Busquets, Rakitic, Iniesta; Messi, Deulofeu, Suarez;
Real Madrid : Navas; Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo; Casemiro, Kroos, Kovacic; Isco, Ronaldo, Benzema;