Musim panas ini, muncul spekulasi mengenai masa depan Kylian Mbappe karena dia menolak perpanjangan kontrak baru di Paris Saint-Germain. Lalu bagaimana nasib setelah Kylian Mbappe menolak kontrak di PSG? Yuk simak berikut pembahasan yang harus kamu tahu.
Musim lalu, Mbappe jadi bahan perbincangan karena Real Madrid ingin merekrutnya dan siap membayar mahal hingga 200 juta euro. Padahal, Mbappe hanya memiliki kontrak hingga 2023 saat itu.
PSG tidak ingin melepaskan Mbappe dan Mbappe harus menerima untuk tetap bertahan di klub serta memperpanjang kontrak hingga tahun 2025.
Baca Juga:
- PSG vs Auxerre: Mbappe Dkk Bawa PSG Selangkah Menuju Gelar Ligue 1
- PSG Kembali Bajak Penggawa Barcelona!
- Tahun Depan, PSG Siap Datangkan N’golo Kante ke Parc Des Princes
Walaupun begitu, masa berlaku kontrak Mbappe hanya sebuah persyaratan yang harus dipenuhi pada musim panas ini dan akan berakhir pada tanggal 31 Juli.
Kylian Mbappe Menolak Kontrak di PSG Diperpanjang
Menurut laporan dari ESPN, Mbappe telah memberitahu manajemen PSG bahwa dia tidak berniat memperpanjang kontraknya di klub tersebut. Pada Selasa (13/6/2023) dini hari waktu Indonesia atau Senin malam waktu setempat, Mbappe menyatakan bahwa dia tidak akan mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak dan akan meninggalkan klub saat kontraknya berakhir pada Juni 2024 tanpa harus membayar biaya transfer.
Mbappe memutuskan untuk meninggalkan tim karena situasi yang tidak kondusif setelah Lionel Messi pergi ke Inter Miami, dan belum ada kejelasan mengenai masa depan Neymar. Selain itu, pelatih kepala, Christophe Galtier, juga akan dipecat.
Saat ini, PSG sebaiknya menjual Mbappe pada bursa transfer musim panas. Hal ini lebih baik daripada mengalami masalah transfer yang rumit seperti musim lalu. Klub peminat utama, Madrid, pasti merasa senang dengan kabar ini.
Terutama karena mereka sudah melepaskan Karim Benzema, Real Madrid memerlukan pemain baru yang bisa mencetak banyak gol di lini depan. Apakah musim depan Real Madrid akan berhasil merekrut Mbappe? Kita akan menunggu dan melihat.
Sejak bergabung dengan PSG pada tahun 2017, Kylian Mbappe telah mencetak 212 gol dan memberikan 98 assist dalam 260 pertandingan.
Itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang Kylian Mbappe Menolak Kontrak di PSG Diperpanjang. Ikuti terus bolapoin untuk mendapatkan informasi menarik seputar dunia sepakbola lainnya.