Pelatih Chelsea, Antonio Conte belum lama ini ‘lempar kode’ ke pemain bertahan milik Southampton, Virgil Van Dijk. Conte secara terangan-terangan memuji Van Dijk sebagai salah satu bek yang terbaik di Liga Primer Inggris.
Banyak pihak yang memperkirakan bahwa pujian Conte itu adalah ‘kode’ untuk sang pemain agar mau pindah ke Stamford Bridge. Perlu diketahui, Chelsea memang dilaporkan sedang mempertimbangkan Van Dijk sebagai salah satu target transfer di bulan Januari nanti.
Saat Southampton kalah tipis 1-0 saat melawan Chelsea kemarin (16/12), secara mengejutkan Van Dijk dicadangkan oleh pelatih Southampton. Hal itu memunculkan spekulasi mengenai bagaimana nasib pemain berusia 26 tahun tersebut di Southampton.
Sebenarnya, Van Dijk sudah ‘ngebet’ pindah dari St. Mary’s pada musim panas lalu. Namun, hal tersebut urung dilakukan karena keinginan sang pemain tidak mendapat restu dari pihak klub. Tapi belakangan, pelatih Southampton, Mauricio Pellegrino mengisyaratkan bahwa anak asuhnya itu dapat meninggalkan The Saints pada bulan Januari nanti.
Dilaporkan, ada tiga klub papan atas Liga Primer Inggris yang memburu tanda tangan Van Dijk. Ketiga klub tersebut adalah Manchester City, Chelsea, dan Liverpool. Namun, belum ada konfirmasi resmi dari ketiga klub tersebut mengenai rumor transfer Van Dijk.
CHELSEA SEMAKIN SANTER DIKAIT-KAITKAN DENGAN VIRGIL VAN DIJK
Dengan adanya ‘kode’ yang dialamatkan Conte kepada sang pemain, Chelsea pun makin dikait-kaitkan dengan pemain lulusan akademi Groningen tersebut.
Namun, agar bisa mendaratkan sang pemain ke Stamford Bridge, tampaknya Chelsea harus merogoh koceknya dalam-dalam. Untuk bisa mendapatkan sang pemain, Chelsea wajib mempersiapkan mahar sebesar 70 juta pounds lebih. Namun, hal tersebut tampaknya bukan jadi masalah buat Chelsea mengingat gelontoran dana yang melimpah dari sang pemilik klub, Roman Abramovich masih ada hingga saat ini.