AC Milan makin terpuruk semakin dalam. Menjalani lanjutan Serie A dengan menjamu Atalanta, Rossoneri menelan kekalahan 0-2.
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Stadion San Siro, Minggu (24/12/2017) dinihari WIB, Milan sebenarnya punya misi untuk bangkit. Pekan lalu mereka menderita kekalahan menyesakkan dari tim papan bawah Verona dengan skor 0-3.
Alih-alih untuk bangkit, Milan malah mendapat malu lebih besar. Mereka kalah 0-2 oleh Atalanta. Gol-gol tim tamu dilesakkan oleh Bryan Cristante di babak pertama dan Josip Ilicic pada paruh kedua pertandingan.
Kembali gagal dapat poin membuat Milan terus merosot di klasemen Serie A. Skuat besutan Gennaro Gattuso kini ada di posisi 11 dengan poin 24. Dari 18 pertandingan musim ini, Milan sudah delapan kali kalah, tiga kali imbang, dan cuma menang tujuh kali.
Sementara Atalanta kini bertengger di posisi tujuh dengan mengumpulkan 27 poin.
Kekalahan ini nampaknya membuat posisi Gennaro Gattuso sebagai Pelatih mulai terancam.