Nampaknya Pendukung Fiorentina tidak bisa menerima kenyataan bahwa salah satu pemain tim pendukungnya harus berkhianat ke Juventus. Mereka kecewa atas keputusan Federico Bernardeschi dan mengatakan bahwa ia melakukan suatu kebohongan yang besar.
Federico Bernardeschi Direkrut Juventus Dengan Nilai Transfer Yang Fantastis Untuk Kelas Pemain Muda
Resmi Ke Juventus | Juventus.com
Federico Bernardeschi resmi pindah ke Juventus dengan nilai transfer 40 juta Euro (sekitar Rp 620,886 miliar) dan klausul mendapatkan dari 10 persen yaitu 5 juta euro (sekitar Rp 77,613 miliar) serta 10 juta Euro apabila ia berhasil menjadi pemain terbaik Juventus pada musim 2017/18 . keuntungan penjualan jika Fiorentina menjualnya. Selain itu, kabarnya Bernardeschi bakal digaji sebesar 4 juta Euro per musim.
Sejak kecil Federico Bernardeschi memang sudah dekat dengan Fiorentina dan ia merupakan produk lokal akademi kota Florence tersebut. Masih berumur 23 tahun, Bernardeschi baru saja bersinar di tim utama Fiorentina dua musim terakhir. Sebelumnya ia masih sering dipinjamkan ke klub lain.
Musim lalu, dia berhasil mencetak 14 gol dan 5 assists dari 42 laga yang ia jalani. Di Juventus, Bernardeschi bakal menggunakan nomor punggung 10 yang pernah digunakan Alesandro Del Piero, Paul Pogba dan Platini.
Fans La Viola Turun Ke Jalan Untuk Mengungkapkan Kekecewaan Atas Pindahnya Federico Bernardeschi
"Who wouldn't like to spit in your face…Bernadeschi, you shitty hunchback."
Fiorentina fans aren't happy with Federico ⚫️⚪️ (via @Adz77) pic.twitter.com/SDUaTXXS0M
— LateTackleMagazine (@LateTackle) July 17, 2017
Mungkin mereka trauma atas kejadian pindahnya Roberto Baggio pada tahun 1990. Saat itu, Fans Fiorentina melakukan protes besar – besaran dengan turun ke jalan Florence dan membuat kerusuhan disana.
Mereka memasang spanduk di jalanan dengan tulisan
“Anda membagi kota dengan kebohongan yang anda ucapkan ”
Fans La Viola juga sering ke jalan apabila pemain kuncinya harus hengkang. Sebelumnya kepindahan Borja Valero ke Inter Milan membuat suporter Fiorentina tersulut amarahnya.